• Gaya Hidup
    • Buku dan Film
    • Fashion
    • Griya
    • Hobi
    • Karir
    • Keluarga
    • Keuangan
    • Makan & Minum
    • Musik
    • Olahraga
    • Otomotif
    • Taman & Kebun
  • Iptek
    • Astronomi
    • Biologi
    • Elektronik
    • Geografi
    • Internet & Komputer
    • Kimia
    • SEO
    • Teknologi
  • Kecantikan
    • Kosmetik
    • Perawatan Kulit
    • Perawatan Rambut
    • Perawatan Wajah
  • Kesehatan
    • Bugar & Fit
    • Kondisi & Penyakit
    • Sehat Alternatif
    • Terapi & Obat
  • Ragam
    • Militer
    • Pengembangan Diri
    • Sejarah
    • Tokoh
    • Satwa
  • Sosbud
    • Budaya
    • Manusia
    • Politik
  • Review

Amazine.co

Online Popular Knowledge

  • Home
  • Tentang Amazine
You are here: Home / Gaya Hidup / Perbedaan antara Juicer & Blender, Pilih Mana?

Perbedaan antara Juicer & Blender, Pilih Mana?

Amazine.co - Online Popular Knowledge

Juicer vs Blender

Baca juga

  • Menelusuri Sejarah Penemuan Blender
  • 5 Jenis Juicer, Mana yang Terbaik & Panduan Membelinya
  • 3 Jenis Blender, Mana yang Terbaik & Panduan Membelinya

Juicer dan blender sama-sama merupakan peralatan listrik yang bisa membuat minuman dan makanan dalam bentuk lunak atau cair.

Kedua alat ini juga memiliki wadah yang memiliki bilah pisau yang berputar.

Meskipun mirip, juicer dan blender tetap merupakan dua alat berbeda yang masing-masing memiliki kegunaan berbeda pula.

Berikut akan dibahas mengenai karakteristik juicer dan blender, dua alat yang sering ditemukan di dapur banyak rumah.

>> Juicer dengan harga diskon – KLIK DISINI

>> Blender dengan harga diskon – KLIK DISINI

Memilih antara Juicer dan Blender

Juicer merupakan alat yang digunakan untuk menghasilkan jus segar dalam bentuk terkonsentrasi.

Alat ini hanya menghasilkan jus, dengan serat, kulit, atau biji buah tidak disertakan dalam produk akhir (dibuang).

Bahan-bahan yang tidak digunakan tersebut dikumpulkan dalam saringan yang terdapat dalam juicer.

Setelah jus selesai dibuat, saringan dapat dengan mudah dilepas dan dibersihkan dari ampas.

Prosedur menggunakan juicer cukup sederhana dan menjadi cara mudah menyiapkan minuman untuk menemani sarapan di pagi hari.

Namun, juicer memiliki beberapa kelemahan. Serat buah yang dibutuhkan tubuh turut terbuang bersama ampas.

Demikian pula, dibutuhkan lebih banyak buah-buahan dan sayuran untuk membuat satu gelas jus terkonsentrasi daripada yang dibutuhkan untuk membuat satu gelas minuman menggunakan blender.

Membersihkan juicer juga relatif lebih sulit dibandingkan membersihkan blender.

Di sisi lain, blender biasa digunakan untuk menghaluskan makanan padat menjadi bubuk, pasta, atau adonan berbentuk halus.

Pada blender, tidak terdapat ampas yang harus dibuang karena serat buah, kulit, dan biji turut tercampur dalam makanan hasil akhir.

Jika ingin memisahkan ampas, makanan atau minuman hasil blender harus disaring secara manual terlebih dahulu.

Secara harga, blender umumnya lebih murah dibandingkan juicer. Blender juga lebih mudah dibersihkan dibandingkan juicer.

Dengan kuantitas buah atau sayuran yang sama, blender akan menghasilkan kuantitas produk lebih banyak.

Keuntungan lain, blender bisa digunakan untuk membuat minuman dari buah-buahan yang tidak banyak mengandung jus seperti pisang atau mangga.

Hanya saja, ahli gizi menyatakan bahwa serat yang turut terbawa oleh hasil blenderan mungkin akan lebih sulit diproses oleh pencernaan.

Jadi pilih juicer atau blender? Pilihan akan berpulang pada kebutuhan Anda.

Dengan mengetahui perbedaan antara keduanya, maka proses memutuskan tentu akan lebih mudah.[]

>> Juicer dengan harga diskon – KLIK DISINI

>> Blender dengan harga diskon – KLIK DISINI

Terkait

Sharing is caring:

Filed Under: Gaya Hidup, Makan & Minum, Review Tagged With: blender, juicer, jus

Populer

  • 7 Kelebihan & Kekurangan Sumber Energi Alternatif
  • Apa Perbedaan antara Jeans Levi's 501 dengan 505?
  • Tips Memelihara Iguana: 3 Jenis Makanan untuk Iguana
  • 10 Perbedaan Partai Republik & Demokrat di Amerika Serikat
  • 9 Cara Memelihara Ikan Badut dalam Akuarium agar Tidak Stres
  • Apa itu Energi Biomassa? Definisi dan 4 Contohnya

Terkini

20 Manfaat Epsom Salt (Garam Epsom) + Cara Menggunakannya

Epsom salt (garam Epsom) paling dikenal sebagai komponen dari ritual mandi garam … [Baca...]

  • 7 Cara Membedakan Kacamata Oakley Asli dengan Palsu
  • Cara Kerja & Arti Angka pada Jam Tangan Water Resistant
  • 3 Jenis Blender, Mana yang Terbaik & Panduan Membelinya
  • Cara Kerja & Kelebihan Slow Cooker serta Panduan Membelinya
  • Kelebihan, Kekurangan & Tips Membeli Kompor Induksi

www.Amazine.co - Copyright © 2021